Pondok Pesantren di Palembang: Tujuh Terbaik

Daftar Tujuh Terbaik Pondok Pesantren di Palembang

1. Pondok Pesantren Darunur Almusthafa (DNA)

Pondok Pesantren yang berada di bawah naungan Yayasan Darunur Almusthafa ini didirikan oleh Ustaz H. Abdullah Asad Bayaiban, LC. Berdiri pada tahun 2012, dan mendapatkan SK Notaris pada 19 Agustus 2013, pesantren yang akrab dilabeli dengan akronim Ponpes DNA ini beralamat di Jl. Tanjung Harapan Kompleks DPRD No. 03 Kel. Bukit Sangkal, Suka Maju, Kec. Kalidoni, Kota Palembang. 

Kontak: 0813-3338-9484

Website: https://darunuralmusthafa.com/


2. Pondok Pesantren Ar-Riyadh Palembang

Salah satu pondok pesantren tertua di Kota Palembang (berdiri pada tahun 1973). Mudir pertamanya adalah al-Habib Ahmad bin Abdullah al-Habsyi, dan karenanya sangat akrab dan kemudian menjadi kian identik dengan tradisi-tradisi yang berlaku di komunitas Habaib, seperti Haul dan Ziarah Kubro Ulama dan Auliya Palembang. Pondok Pesantren Ar-Riyadh berlokasi di Jl. KH. Azhari No.59, 13 Ulu, Kec. Seberang Ulu II, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30263.

Kontak: (0711) 517242

Website: -


3. Pondok Pesantren Al Fatah Palembang (LDII)

Seperti tampak pada namanya, pesantren yang beralamat di Jl. Taman Kenten No.48, 8 Ilir, Kec. Ilir Tim. II, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30114 ini memiliki afiliasi dengan organisasi kemasyarakatan Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII). Pesantren ini memiliki tagline "Mengedepankan Kerukunan, Kekompakan serta Kerjasama yang baik. Dan selalu Jujur, amanah dan hidup hemat."

Kontak:-

Website: -


4. Pondok Pesantren Tahfizhul Quran Putri al-Lathifiyyah Palembang

Pondok Pesantren yang didirikan oleh KH. Kgs. A. Nawawi Dencik, Al-Hafizh (Imam Besar Masjid Agung Palembang). Fokus pada kegiatan menghafal al-Quran (tahfizhul quran), Pesantren ini juga memiliki lembaga pendidikan tinggi, yakni Sekolah Tinggi Ilmu al-Quran al-Lathifiyyah Palembang. Pesantren khusus santri putri ini (untuk santri putra bertelokasi di Ponpes Ahlul Quran di KM. 10 Palembang) bertempat di Jl. Swadaya Lrg. Pinang Raya Blok 1A No.44/80, RT.02/RW.01, Talang Aman, Kec. Kemuning, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30127.

Kontak: 0813-3290-8383

Website: ponpes.lathifiyyah.com / www.stiqlathifiyyah.ac.id


5. Pondok Pesantren Rubath al-Muhibbien

Pondok Pesantren yang secara spesifik menegaskan diri dengan platform Ahlus Sunnah wal Jama'ah dalam Manhaj Thariqah Sadah Ba'alawi ini didirikan oleh al-Habib Umar Abdul Aziz Shahab. Ulama-ulama tersohor, diantaranya al-Habib Zain bin Ibrahim bin Smith (Madinah) dan al-Habib Salim bin Abdullah al-Syathiri (Tarim) tercatat pernah bertandang ke pesantren yang beralamat di Jl. Lebak Murni, RT.022/RW.009, Sako Baru, Kec. Sako, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30961 ini.

Kontak: 0877-9776-6525 - 0821-8281-2322

Website: https://pondokpesantrenrubathalmuhibbien.com


6. Pondok Pesantren Muqimus Sunnah

Pondok Pesantren ini merupakan warisan dari ulama kharismatik asal Palembang, KH. M. Zen Syukri. Saat ini, pondok dipimpin oleh putri beliau, Hj. Izzah Zen Syukri, seorang ulama perempuan Palembang yang energik dan produktif. Memiliki motto "Terdepan dan Terbaik", Pondok Pesantren Muqimus Sunnah beralamat di Jl. Depaten Lama No.149, 27 Ilir, Kec. Ilir Bar. II, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30125.

Kontak: (0711) 7931374

Website: -



7. Pondok Pesantren Darul Ulum al-Burhan

Pesantren yang secara khusus berorientasi pada pendalaman tahfizh al-Quran ini dipimpin oleh ulama muda yang bersahaja, Ustaz H. Zaki Abdurrahman, LC, Ma. Secara langsung maupun tidak, Ponpes Al-Burhan (demikian ia biasa dikenal) memiliki ikatan dengan gerakan dakwah Islam Jamaah Tabligh. Ponpes al-Burhan Jl. Jend. Basuki Rachmat, Ario Kemuning, Kec. Ilir Tim. I, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30151.

Kontak: (0711) 814477

Website: -


Disclaimer: Informasi di atas tidak disusun berdasarkan ranking (urutan) dan tidak mewakili siapapunb. Dirangkum dari sejumlah ulasan, termasuk diantaranya review yang dikumpulkan dan disuguhkan oleh Google Map, informasi di atas dapat berubah sewaktu-waktu. 


Posting Komentar